PESISIR BARAT – Pesisir Barat, Lampung – Pj Gubernur Lampung, Samsudin, memimpin Apel Besar Hari Pramuka Tingkat Kwartir Daerah (Kwarda) Lampung yang digelar di Kabupaten Pesisir Barat pada Minggu 1 September 2024. Acara ini merupakan bagian dari peringatan Hari Pramuka ke-63, yang dihadiri oleh seluruh Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) beserta anggota Pramuka dari 13 kabupaten dan 2 kota di Provinsi Lampung.
Apel besar yang berlangsung di lapangan Labuhan Jukung, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat ini menjadi momen penting untuk memperkokoh nilai-nilai kebangsaan dan patriotisme di kalangan anggota Pramuka. Samsudin, yang bertindak sebagai Pembina Upacara, menegaskan pentingnya tema peringatan tahun ini, yaitu “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI.”
Menurut Samsudin, tema tersebut memiliki makna mendalam dalam membentuk anggota Pramuka yang cerdas secara spiritual, emosional, sosial, dan fisik. Lebih lanjut, ia menyampaikan pentingnya kesiapan Pramuka dalam menghadapi tantangan era digitalisasi. Dalam sambutannya, Samsudin menjabarkan tujuh poin utama yang harus dimiliki oleh Gerakan Pramuka, yang terangkum dalam singkatan “PRAMUKA”.
Ketujuh poin tersebut mencakup perencanaan yang baik (Planning), kemampuan melakukan reformasi (Reform), kerjasama yang baik (Activity), pemetaan rencana (Mapping), persatuan (Union), kompetensi (Competence), dan aksi nyata (Action).
“Pramuka harus aktif terlibat dalam pembangunan di Provinsi Lampung. Perencanaan tanpa aksi hanyalah teori belaka,” tegas Samsudin.
Pada kesempatan yang sama, Pj Bupati Lampung Barat, Nukman, yang juga menjabat sebagai Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Lampung Barat, menyoroti tujuan utama Gerakan Pramuka dalam membentuk generasi muda yang memiliki sinergi, kolaborasi, dan komitmen yang kuat. Nukman menekankan bahwa Pramuka bertujuan untuk mendidik generasi penerus bangsa agar memiliki moral, mental, dan budi pekerti yang luhur serta bijaksana.
Selain itu, Nukman juga mengungkapkan bahwa anggota Pramuka harus menjadi manusia yang berjiwa Pancasila, beriman, bertaqwa, setia pada Pancasila dan UUD 1945, serta selalu menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hal ini ia sampaikan saat mengunjungi lokasi perkemahan anggota Kwarcab Pramuka Lampung Barat di pantai Labuhan Jukung Krui.
Apel Besar ini menjadi momentum strategis untuk menguatkan komitmen dan semangat anggota Pramuka dalam menjaga nilai-nilai Pancasila dan NKRI, serta berkontribusi aktif dalam pembangunan bangsa. (pt)