HeadlineLampung RayaPendidikan

Darmajaya Red Cross Competition I Tantang Relawan PMR, Yuk Ikut!

BANDAR LAMPUNG – Semangat kemanusiaan dan solidaritas membara di Kampus Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya. Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Unit Darmajaya menggelar Darmajaya Red Cross Competition I, kompetisi Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Wira dan Madya se-Provinsi Lampung pada 19 – 20 April 2025.

Mengusung tema “Membangun Kebersamaan dan Solidaritas Relawan Palang Merah dalam Rangka Menumbuhkan Jiwa Semangat Muda untuk Kemanusiaan,” ajang ini menjadi wadah bagi relawan muda untuk mengasah keterampilan sekaligus memperkuat nilai-nilai kemanusiaan. Technical Meeting dijadwalkan pada 17 April 2025.

Berbagai perlombaan menarik telah disiapkan untuk menguji keterampilan teknis, kerja sama tim, dan kepedulian sosial peserta. Di antaranya Lomba Pembuatan Tandu Darurat, Perawatan Keluarga, Pertolongan Pertama, Ranking 1, serta Donor Darah Sukarela sebagai aksi sosial nyata. Dengan biaya pendaftaran Rp350.000 per sekolah, peserta berkesempatan mengikuti seluruh kategori lomba.

Ketua KSR PMI Unit Darmajaya, Muhammad Yusuf Ash-showwaf, menegaskan bahwa kompetisi ini merupakan langkah nyata dalam menanamkan jiwa kemanusiaan kepada generasi muda. “Melalui kompetisi ini, kami ingin menanamkan nilai solidaritas, kepedulian, dan kesiapsiagaan dalam menghadapi situasi darurat. Kami berharap peserta mendapatkan pengalaman berharga dalam pengabdian kepada masyarakat,” ujar dia saat diwawancarai pada Senin (17/3/25).

Bagi sekolah dan tim PMR yang ingin bergabung, segera daftarkan diri sebelum 17 April 2025 melalui https://bit.ly/daftarlombapmrdj. Panduan lengkap mengenai kompetisi ini juga dapat diakses melalui https://linktr.ee/ksrpmidarmajaya. Jangan lewatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan terbaikmu dan menjadi bagian dari generasi relawan yang siap membantu sesama!

Untuk pendaftaran mahasiswa baru IIB Darmajaya dapat mengunjungi laman #universitasterbaik pmb.darmajaya.ac.id. Atau dapat langsung menghubungi narahubung selama 24 jam pada nomor 08117972244 atau 082306097566. (*)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.