HeadlineLampung Raya

Danrem 043/Gatam Hadiri Sertijab Danlanal Lampung

PESAWARAN — Komandan Korem 043/Garuda Hitam menghadiri Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Pangkalan TNI AL (Lanal) Lampung dari Kolonel Laut (P) Zul Fahmi,S.E., M.Tr.Hanla., M.M., kepada Kolonel Laut (P) Mohammad Nizarudin, S. E., M.H, CHRMP.

Upacara ini dipimpin oleh Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) lll Brigjen TNI (Mar) Hary Indarto. S.E., M.M., bertempat di Mako Lanal Lampung, Selasa (14/3/2023).

Serah terima jabatan merupakan perwujudan dari proses pembinaan personel secara berkesinambungan dan menyeluruh. Melalui rotasi kepemimpinan ini, dapat menjadi momentum dalam upaya peningkatan pembinaan organisasi ke arah yang lebih baik.

TNI AL dalam hal ini Pangkalan TNI Angkatan Laut Lampung (Lanal lampung) mengemban tugas penting menyelenggarakan dukungan logistik dan adminstrasi bagi unsur-unsur TNI AL, pembinaan peran TNI, pembinaan potensi martim menjadi kekuatan pertahanan keamanan negara dilaut dan operasi keamanan laut.

Diketahui, Kolonel Laut (P) Zul Fahmi S.E., M.Tr.Hanla. M.M. merupakan lulusan Perwira Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan ke-46 Tahun 2000 yang selanjutnya akan menjabat sebagai Staf Ahli C Straops Pok Sahli Koarmada Rl.

Sedangkan Kolonel Laut (P) Mohammad Nizarudin,S.E. M.H., CHRM. merupakan lulusan perwira AAL Angkatan ke-44 Tahun 1998 yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) 2 Surabaya.

Selepas Upacara Sertijab, dilaksanakan kegiatan Tradisi pelepasan Komandan Lama
Kepada Komandan Baru dengan menyerahkan alat tempur berupa pengemudi Nahkoda Kapal, selanjutnya tugas dan fungsi Lanal Lampung akan diemban oleh Komandan Baru menuju Lanal Lampung yang lebih Solid, Taat dan Profesional.

Tampak hadir dalam kegiatan antara lain, Wakil Gubernur Lampung, Kapolda Lampung, Kabinda Provinsi Lampung, Ketua Korcab Ill DJA I, Para Forkopimda Provinsi Lampung, Para Asisten jajaran Lantamal lll beserta Istri, Ketua Cabang 3 Korcab lDJA I, Ny. Nelli Zul Fahmi, para Perwira Staf Lanal Lampung, Para pengurus Jalasenasri Korcab I DJA I dan para pengurus Jalasenastri Cabang 3 Korcab IlI DJA I serta seluruh pejabat terkait lainnya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.