PESAWARAN –* Program Studi Teknik Informatika Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di SMKN 1 Tegineneng, Kabupaten Pesawaran, pada Kamis (22/1/26).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Prodi Teknik Informatika Dr. Chairani, S.Kom., M.Eng., serta didampingi dosen Ketut Artaye, S.Kom., M.T.I., Adimas Aglasia, S.Kom., M.T.I., dan Triowali Rosandy, S.Kom., M.T.I. Pengabdian kepada masyarakat tersebut merupakan bagian dari Implementation Agreement (IA) antara IIB Darmajaya dengan SMKN 1 Tegineneng sebagai bentuk sinergi dan komitmen berkelanjutan dalam penguatan pendidikan vokasi, khususnya di bidang teknologi informasi.
Dalam kegiatan ini, tim dosen Prodi Teknik Informatika memberikan pendampingan dan penguatan kompetensi kepada siswa dan guru SMKN 1 Tegineneng melalui materi yang relevan dengan kebutuhan dunia industri dan perkembangan teknologi digital. Materi yang disampaikan menitikberatkan pada pemanfaatan teknologi informasi serta pengenalan praktik-praktik terkini di bidang informatika.
Ketua Prodi Teknik Informatika IIB Darmajaya, Dr. Chairani, S.Kom., M.Eng., menyampaikan bahwa kegiatan Kampus Mengajar ini sekaligus sebagai bentuk pelaksanaan Implementasi Agreement dibidang pengabdian masyarakat merupakan wujud pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi sekaligus upaya nyata kampus dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia di sekolah menengah kejuruan.
“Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini, kami ingin berbagi pengetahuan dan pengalaman kepada siswa dan guru SMK, sekaligus memastikan kerja sama yang telah terjalin melalui implementation agreement dapat memberikan manfaat nyata dan berkelanjutan,” ujar dia seperti dikutip dari https://darmajaya.ac.id.
Pihak SMKN 1 Tegineneng menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap kolaborasi dengan IIB Darmajaya dapat terus berlanjut, baik dalam bentuk pengabdian, pelatihan, maupun kerja sama akademik lainnya.
Melalui kegiatan ini, IIB Darmajaya menegaskan komitmennya sebagai perguruan tinggi yang aktif berkontribusi bagi masyarakat dan dunia pendidikan, khususnya dalam mendukung penguatan kompetensi teknologi informasi di Kabupaten Pesawaran.
Untuk pendaftaran mahasiswa baru IIB Darmajaya tahun 2026, silakan kunjungi laman resmi pmb.darmajaya.ac.id. Informasi lebih lanjut juga dapat diperoleh dengan menghubungi narahubung yang tersedia 24 jam melalui nomor 08117972244 atau 082306097566.(*)

















