HeadlineHukum & KriminalLampung Raya

Imigrasi Kotabumi Gelar Upacara Hari Bhakti Imigrasi Ke-74

Laporan : Rudi Alfian

LAMPUNG UTARA – Peringati Hari Bhakti Imigrasi (HBI) Ke-74, Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotabumi gelar upacara sekaligus syukuran. Kegiatan dipusatkan dihalaman kantor setempat, Jumat, (26/01).

Kepala Kantor Imigrasi Kotabumi, Imam Setiawan memimpin langsung menjadi inspektur upacara. Dihadapan peserta upacara, Imam Setiawan membacakan sambutan dari Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia.

“Hari ini merupakan momentum istimewa karena kita merayakan pencapaian, dedikasi, dan komitmen yang telah membentuk perjalanan panjang Direktorat Jenderal Imigrasi dalam mengawal dan mengisi pembangunan Indonesia,” kata dia.

Dirinya menyatakan Dirjen Imigrasi tidak dapat berjalan sendiri dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya, sehingga sinergitas dan kolaborasi antar instansi dan stakeholder terkait.

“Sinergitas dan kolaborasi dalam bingkai kerjasama dengan Instansi lain dan Stakeholder lain ataupun dengan sesama Unit Pelaksana Teknis tentunya harus tetap terjaga dan terjalin dengan baik,” tuturnya.

“Pada tahun 2023 penerimaan PNBP Direktorat Jenderal Imigrasi mencapai 320 %. Capaian realisasi PNBP hingga 31 Desember 2023 adalah 7,6 Triliun Rupiah. Hal ini merupakan pencapaian terbesar dalam sejarah Direktorat Jenderal Imigrasi. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa Direktorat Jenderal Imigrasi berkontribusi dalam percepatan perekonomian nasional,” timpalnya.

Hadir dalam kegiatan, Bupati Lampura diwakili Asisten I Setdakab, Mankodri, Kapolres Lampura, AKBP Teddy Rachesna, Kajari Lampura, Mohamad Farid Rumdana, Dandim 0412 LU, Letkol Inf Hery Eko Prabowo, Ketua PN Kotabumi, Edwin Adrian, Kepala BPN Lampung Utara, Kepala KPPN, Kepala Kemenag Lampung utara, Kepala Rutan kotabumi, Kepala Lapas Kotabumi, Kepala Rupbasan Kotabumi, serta tamu undangan lainnya. (*)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.