MEDAN – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menunjuk Sekretaris Daerah (Sekda) Padanglawas Utara (Paluta), Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan sebagai Penjabat (Pj) Bupati Paluta.
Hal itu, diketahui dari Surat Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri dengan nomor: 100.2.1.3/7961/OTDA.
Surat tersebut, ditujukan kepada Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hassanudin untuk melakukan pelantikan terhadap Rahmat Syukur P Hasibuan sebagai Pj Bupati Paluta, tertanggal 17 November 2023.
Kepala Dinas Kominfo Sumut, Ilyas Sitorus, membenarkan penunjukan Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan sebagai Pj Bupati Paluta.
“Insyaallah Allah begitu, Sekda sebagai Pj Bupati Paluta,” kata Ilyas saat dikonfirmasi, Jumat (24/11).
Ilyas mengungkapkan bahwa pelantikan terhadap Patuan Rahmat Syukur P Hasibuan sebagai Pj Bupati Paluta, akan berlangsung di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Medan, Senin (27/11) pekan depan.
“Senin besok langsung dilantik oleh Bapak Pj Gubernur Sumut,” ungkapnya.
Untuk diketahui, Bupati Paluta, Andar Amin Harahap dan Wakil Bupati Paluta, Hariro Harahap, Masa Jabatan: 2018-2023 dan berakhir pada 27 November 2023.
Sebelumnya, berdasarkan informasi diperoleh, bahwa DPRD Paluta sudah mengusulkan tiga calon nama Pj Paluta, yakni Sekretaris Daerah (Sekda) Paluta, Patuan Rahmad Syukur Hasibuan.
Kemudian, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sumut, M Mahpullah Pratama Daulay dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumut, Tuahta Ramajaya Saragih.
Sedangkan, Bupati Padanglawas Utara (Paluta), Andar Amin Harahap mundur jabatannya. Terhitung sejak, 4 November 2023, lalu. Pasca ditetapkan sebagai Daftar Calon Legislatif (DCT) untuk DPR RI pada Pemilu 2024.
Sesuai dengan keputusan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, Wakil Bupati Paluta, Hariro Harahap, ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Paluta hingga 27 November 2023. (wp)

















