HeadlineLampung Raya

Ketua TP-PKK Nanda Indira Dendi Hadiri Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Pesawaran 2022

PESAWARAN – Ketua TP-PKK Kab. Pesawaran Hj. Nanda Indira Dendi, S.E.,M.M menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada acara Jambore Kader PKK Tingkat Kabupaten Pesawaran Tahun 2022 di Balai Desa Cipadang Kec. Gedong Tataan Kab. Pesawaran, Selasa (27/12/2022)

Dalam sambutannya Ketua TP-PKK menyampaikan pentingnya Koordinasi para kader untuk mewujudkan program pokok Kader PKK serta mencari solusi terkait isu stunting yang menjadi salah satu isu nasional.

Pemerintah Kabupaten Pesawaran berkomitmen untuk dapat melakukan pencegahan stunting pada anak dan permasalahan lainya seperti isu kekerasan pada anak yang mana menjadi isu strategis, dimana kondisinya sudah sangat genting, sehingga diperlukan sinergi dan kerjasama dari berbagai pihak untuk melakukan pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak.
Nanda mengatakan pelaksaan Jambore PKK adalah salah satu bentuk kepedulian dalam perwujudan dan pembangunan yang dilaksanakan khusus bagi kaum perempuan, sehingga kaum perempuan bisa berkiprah dan tidak lagi terbelenggu dan terbatas.

Adapun hal lain yang bisa diambil dalam pelaksanaan Jambore PKK diantaranya untuk meningkatkan silaturrahmi dan rasa persatauan se Kader PKK di Kabupaten Pesawaran.

“Jambore juga ajang kreatifitas serta panggung penggembira dan panggung seni dan budaya juga sebagai reward dalam memotivasi kader,” katanya.

Lebih lanjut dikatakannya, Kader PKK perlu menyatukan langkah guna memantapkan operasional gerakan PKK dengan 10 program pokok dalam mewujudkan keluarga cerdas, bertaqwa dan mandiri.

la juga berharap program PKK juga mampu mengatasi permasalahan dan persoalan yang dihadapi masyarakat terkhusus masalah keluarga. (rls)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.