BANDAR LAMPUNG – Rektor Universitas Lampung (Unila), Prof. Lusmeilia Afriani kembali mengukuhkan dua guru besar, yaitu Prof. Dr. Eddy Rifai, S.H., M.H. sebagai Guru Besar dalam Bidang Ilmu Hukum, dan Prof. Dr. Nunung Rodliyah, M.A sebagai Guru Besar dalam bidang Ilmu Hukum Islam.
Dengan penambahan dua guru besar ini, maka total guru besar Unila tercatat sebanyak 109 guru besar.
Prosesi pengukuhan guru besar dilaksanakan di GSG Unila, Selasa (13/6/2023), dihadiri oleh Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana, keluarga guru besar, serta dosen dan karyawan Unila.
Pada pengukuhan ini, Prof. Eddy Rifai membacakan orasi ilmiah berjudul Membangun Rezim Anti Cyber Leundering di Indonesia (Inovasi hukum di era digital). Lalu, Prof. Nunung Rodliyah membaca orasi ilmiah berjudul Peran Hakim Peradilan Dalam Mewujudkan Keadilan Substantif (Persepktif hukum Islam di Indonesia).
“Kita doakan semoga semua profesor sehat-sehat selalu, bisa memberikan ilmu yang dipunya kepada mahasiswanya, dan membantu Unila dari segala bidang terutama bidang hukum,” kata Prof. Lusmeilia diwawancara usai acara.
Menurutnya, Unila menargetkan pada tahun ini bisa memiliki 150 orang guru besar. “Target, pengennya 150 (guru besar), mudah-mudahan nanti tercapai ya,” ujar Prof. Lusmeilia. (pn)