HeadlineSumatera

Pelamar PPPK Aceh Singkil Pertanyakan Penundaan Pemberkasan

ACEH SINGKIL – Aspardin, salah satu pelamar pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK Aceh Singkil mempertanyakan pemberkasan kelulusan yang tak kunjung dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) setempat.

“Bagaimana nasib kami sebagai peserta tenaga teknik pemadam kebakaran, mengapa tahapan pemberkasan dipending, bahkan ceklis sertifikat pada akun dihilangkan administrator,” kata Aspardin kepada AJNN, Jumat, 5 Januari 2023.

Aspardin bernasib sama dengan 112 pelamar PPPK Aceh Singkil yang dinyatakan lulus. Dia berharap tahapan pemberkasan peserta ujian PPPK tenaga teknik disamakan dengan tenaga guru dan kesehatan.

“Jangan ada anak tiri anak kandung,” ujarnya. Sementara itu, Kepala BKPSDM Aceh Singkil, Ali Hasmi, menjelaskan penundaan pemberkasaan karena ada masa sanggah. Karena itu harus dipelajari dulu. Baca Juga Ratusan Pelamar PPPK Teknis Aceh Singkil Ikuti Ujian CAT di 2 Daerah. “Hal ini juga dikoordinasikan dan kita sudah kirim pegawai kita ke tim Panselnas dan pegawai BKN pusat,” sebutnya.

Hasmi mengatakan pihaknya menerima beberapa sanggahan dari pelamar PPPK Aceh Singkil. Seperti tidak pernah honor, hal ini perlu dicek kebenarannya. “Kita verifikasi apakah keliru dalam mengambil formasi yang seharusnya formasi umum bukan khusus,” kata Hasmi.

“Aplikasi ini sistem, apa saja di unggah diterimanya, makanya setelah kita verifikasi, ada beberapa dokumen yang keliru.” Sebelumnya, sebanyak 15 orang pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Aceh Singkil memprotes hasil seleksi pada masa sanggah. Protes ini karena hasil pengumuman dinilai tidak tepat.

Salah satu penyanggah atau pelamar PPPK Aceh Singkil, Sadrial, mengatakan dirinya menggugat hasil itu soal sertifikat yang dinilai kurang transparan atau terbuka. Kemudian hasil passing grade atau nilai ambang batas yang seharusnya tidak lolos, tapi diloloskan.

“Tambahan nilai dari sertifikat tertentu itu wajar sesuai aturan. Namun harus lolos nilai ambang batas dulu,” kata Sadrial kepada AJNN, Selasa, 2 Januari 2024.

Menurut Sadrial, hasil seleksi PPPK Aceh Singkil janggal. Sebab nilai ambang batas peserta yang lolos seleksi, kata dia, tidak ada mencapai target.

Sementara itu saat dikonfirmasi, Sekertaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Aceh Singkil, Mulianto, membenarkan sanggahan yang dilakukan oleh sejumlah pelamar PPPK. Sehingga pemberkasan offline para tenaga teknis itu ditunda sampai batas waktu yang ditentukan.

“Gugat sanggah dilakukan sejak Kamis, 28 Desember lalu oleh 15 peserta yang keberatan secara tertulis,” sebut Mulianto. Mulianto menjelaskan sertifikat merupakan nilai pendukung dalam tahapan seleksi PPPK.

Penambahan nilai itu berdasarkan bobot yang mengacu pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 650 tahun 2023.  Mulianto mengaku bingung dengan sistem.

Di mana tak muncul nilai yang punya sertifikat. Tetapi Mulianto memastikan sanggahan itu sudah ditindak lanjuti.  Ujian rekrutmen PPPK Aceh Singkil dilaksanakan selama delapan hari. Mulai 14-21 November 2023. Adapun peserta yang mengikuti sebanyak 804 orang dari tenaga pendidik, kesehatan dan teknis. (ajnn)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.