WAY KANAN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Way Kanan bersama Institut Al Maarif Way Kanan (ILMAWA) menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS). Kerja sama ini bertujuan menyinergikan upaya peningkatan literasi antara pemerintah dan perguruan tinggi.
Kepala Dinas Perpustakaan, Septa Muktamar, menjelaskan kerja sama ini diharapkan menciptakan pemahaman bersama dalam pelaksanaan kegiatan literasi. “PKS ini merupakan langkah awal sinergi literasi antara pemerintah dan kampus untuk menciptakan perpustakaan yang lebih inklusif,” ujar Septa, Selasa (12/11/2024).
PKS ini meliputi layanan perpustakaan daerah melalui publikasi karya ilmiah mahasiswa seperti tugas akhir, skripsi, dan jurnal. Dokumen-dokumen tersebut akan tersedia di Perpustakaan Daerah baik dalam bentuk cetak maupun digital.
Publikasi karya ilmiah ini bertujuan agar hasil karya mahasiswa dapat diakses oleh masyarakat Kabupaten Way Kanan. Hasil karya ini akan menjadi referensi bagi penelitian ilmiah di daerah, mendukung kebutuhan bahan pustaka masyarakat.
Selain itu, Institut Al Maarif juga akan mendukung peningkatan Sumber Daya Manusia perpustakaan melalui pelatihan dan pendampingan. SDM Perpustakaan Daerah akan mendapatkan bimbingan langsung dalam pengelolaan dan layanan literasi.
Septa menambahkan kolaborasi ini juga merupakan perwujudan Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi ILMAWA. Harapannya, kerja sama ini memberikan manfaat besar bagi pengembangan literasi di Way Kanan.
Acara tersebut disertai Seminar Mahasiswa bertema “Peran Teknologi dalam Mewujudkan Masyarakat Inklusif di Era Society 5.0.” Seminar itu diharapkan menambah wawasan para mahasiswa mengenai pemanfaatan teknologi informasi dalam Society 5.0. (*)