BANDAR LAMPUNG – Kunjungan Pembelajaran dan Edukasi pengenalan fungsi Brimob Dari Adik Adik Siswa dan Siswi TK Aisyiyah Bustanul Atheal Kota Bandar Lampung. Kamis 23/01/25
Kunjungan ini Merupakan Salah Satu bentuk Pembelajaran guna Pengenalan dan Pengetahuan Sejak Dini kepada Adik Adik TK Aisyiyah Ragam Profesi dalam lingkungan kerja salah satunya adalah Polri atau Kepolisian khususnya Fungsi Brimob.
Penjelasan dan pengenalan ini meliputi Apa Itu Satuan Brimob, Tugas Pokok Fungsi Brimob Dan Perlengkapan Operasional dan Pendukung Brimob dalam pelaksanaan tugas.
Dansat Brimob Polda Lampung Kombes Pol. Yustanto Mujiharso yang diwakili Akp Andi Sudarto selaku Kateam Pengajar menyampaikan bahwa tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini yaitu selain untuk pembelajaran adik-adik generasi penerus dan pengenalan tentang tugas dan fungsi Satuan Brimob juga untuk menanamkan rasa cinta terhadap tanah air dan percaya diri kepada adik-adik peserta kunjungan. (*)