HeadlineLainnyaSumatera

Solidaritas Perempuan Aceh Minta Pemerintah Evaluasi Izin Pertambangan

BANDA ACEH – Solidaritas Perempuan Aceh, meminta pemerintah mengevaluasi terhadap izin pertambangan serta menghentikan eksploitasi sumber daya alam berskala besar. “Alasannya dapat merusak lingkungan dan berdampak kepada kehidupan perempuan,” kata  Perwakilan Solidaritas Perempuan Aceh, Puspa Dewi dalam diskusi berlangsung di Kamikita Community Center, Jumat, 19 Januari 2024.

Puspita menambahkan dampak kerusakan terhadap lingkungan dan perempuan saat ini nyata terlihat. Banyak perempuan menolak tambang. Menurut Puspita hal itu karena berdampak pada pencemaran air hingga mempengaruhi pada pekerjaan, kesehatan.

“Pemerintah harus melakukan pemulihan, tidak cukup hanya dengan menanam pohon saja. Karena Industri lebih banyak mengeluarkan emisi,” ujarnya.

Ia berharap kepada pemerintah saat mengambil kebijakan melibatkan atau meminta persetujuan perempuan, sebagai landasan pemberian izin. “Apalagi krisis iklim sangat dirasakan oleh perempuan petani, nelayan dan lainnya,” ucapnya.(ajnn)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.