HeadlineLampung RayaPeristiwa

UPT Puskesmas Wates Pringsewu Gelar Lokmin Linsek

PRINGSEWU – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Wates, kecamatan Gadingrejo, kabupaten Pringsewu, Gelar Loka Karya Mini Lintas Sektor (Lokmin Linsek) yang disengketakan di kantor pekon Wates, kecamatan Gadingrejo, kabupaten Pringsewu, Rabu (21/02/2024)

Dalam acara lokmin linsek tersebut yang dihadiri Camat Gadingrejo Joko Hermanto, Danramil Gadingrejo, Danramil 424-07/Gading Rejo, Kapten Inf Redi Kurniawan, Kapolsek Gadingrejo AKP Nurul Haq, kepala pekon (kapekon) dari 8 pekon yakni kapekon Wates Surya Dwi Saputra, kapekon Panjirejo Miswanto, kapekon Bulurejo Suherman, Kapekon Wates Timur Tamrin, Kapekon Blitarejo Prayitno.

Dalam sambutannya KUPT Puskesmas Wates, Sobirin mengajak semua fihak dalam lokmin linsek  bisa meningkatkan  pelayanan terbaiknya dalam mewujudkan tugas puskesmas yakni menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang mengutamakan upaya promotif dan preventif.

Menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang berorientasi pada individu, keluarga, kelompok dan masyarakat. Pelayanan Kesehatan yang mengutamakan keamanan dan keselamatan pasien, petugas dan pengunjung.

“Lokmin linsek ini merupakan lokakarya yang melibatkan semua tenaga medis dan melibatkan camat , aparatur pekon , Kapolsek dan Danramil setempat sehingga diharapkan dengan diadakannya lokmin linsek semua tujuan puskesmas bisa diselenggarakan dengan baik ”, pungkasnya.  (lpm)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.