HeadlineLampung Raya

Dishub Balam Kerahkan 120 Personel Atur Lalu Lintas Tahun Baru

BANDAR LAMPUNG  – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandarlampung mengerahkan 120 personel guna mengantisipasi terjadinya kepadatan arus lalu lintas di kota setempat menyongsong Tahun Baru 2023.

“Jumlah personel yang dikerahkan masih sama dengan yang bersiaga pada Natal, sejauh ini kami belum menambah anggota yang berada di jalan guna membantu mengatur lalu lintas,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandarlampung Socrat Pringgodanu, di Bandarlampung, Selasa.

Namun begitu, ia mengatakan, kemungkinan personel Dishub akan ditambah bila terjadi kemacetan ataupun penumpukan kendaraan di satu lokasi pada malam pergantian tahun ataupun di jalur-jalur menuju lokasi wisata.

“Kami juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisan guna mengantisipasi segala bentuk keramaian atau kemacetan di kota ini pada tahun baru,” kata dia.

Ia menyebutkan menjelang Tahun Baru 2023, arus lalu lintas di Bandarlampung memang terlihat ramai, tapi hal tersebut tidak sampai membuat kemacetan yang menjalar.

“Untuk arus lalu lintas ramai lancar dan masih aman terkendali,” ujarnya.

Socrat mengatakan saat ini pihaknya dan kepolisian setempat belum sampai melakukan rekayasa lalu lintas guna mengantisipasi keramaian dan kepadatan lalu lintas di titik tertentu.

“Saat ini belum ada rekayasa lalu lintas. Tapi tidak menutup kemungkinan menjelang malam pergantian tahun akan diadakan rekayasa lalu lintas mengantisipasi lonjakan kendaraan yang akan masuk ke pusat kota,” kata dia. (an)

Related Posts

Load More Posts Loading...No More Posts.